Mesin penghancur botol vaksin

mesin penghancur botol vaksin

Mesin penghancur botol vaksin yang kami maksud ini menggunakan 2 sistem yakni :

  1. Menggunakan sistem hammer mill
  2. Menggunakan shredder tumpul .

MENGGUNAKAN HAMMER MILL


Gambar di berikut ini adalah foto dari mesin penghancur botol vaksin dengan menggunakan hammer mill . Kami menyebutnya menggunakan hammer mill sebab dalam hal operasi dalam menghancurkan botol vaksin yang umumnya terbuat dari botol kaca dengan cara dipukul menggunakan hammer .

mesin penghancur botol vaksin pakai hammer

Spesifikasi mesin : 

  1. Penggerak mesin : Mesin diesel 8 PK atau motor listrik 5 PK .
  2. Sistem operasi : Crusher kaca dan vaksin menggunakan hammer baja .
  3. Ruang penghancur  : menggunakan plat kapal ,tebal 20 mm .
  4. Hoper inlet dan outlet: menggunakan bahan plat esser 2 mm.
  5. Rangka / konstruksi : Besi baja UNP 65 .
  6. Kapasitas produksi : 100 – 200 kg per jam , tergantung lubang saringan

MENGGUNAKAN SHREDDER TUMPUL


Kami menyebutnya menggunakan sistem shredder , sebab cara kerjanya dalam menghancurkan botol vaksin menggunakan sistem gencet layaknya mesin shredder .

Mesin penghancur botol vaksin

Spesifikasi mesin :

  1. Rangka iwf 15.
  2. Box plat kapal 30mm dan 20mm.
  3. As 140mm.
  4. Penggerak motor listrik 20hp + gearbox
  5. Diameter roll 40 (mm)
  6. Panjang roll 100 (cm)

Keterangan :

  • Gambar di atas paling kiri adalah kami menyebutnya roll , yang terbuat dari bahan baja , fungsinya adalah untuk menggencet botol vaksin hingga hancur .
  • Gambar tengah adalah tampilan exterior dari mesin , disana tampak terlihat gearbox ( worm reducer speed ) yang berfungsi untuk memutar as roll.
  • Dan gambar yang paling kanan adalah gearbox ( worm reducer speed ) antara motor listrik dengan reducer terpisah satu dengan lainnya .

KELEBIHAN DAN KEKURANGAN MESIN PENGHANCUR BOTOL VAKSIN


Masing – masing jenis mesin penghancur botol vaksin baik menggunakan hammer mill maupun pakai shredder tumpul memiliki kelebihan dan kekurangan , dan berikut ini kelebihan dan kekurangannya .

Mesin jenis hammer mill 

Keuntungan :

  1. Hasil pecahan botol vaksin ukurannya bisa disesuaikan dengan keinginan sebab pada mesin hammer mill ini di bagian bawahnya sudah dilengkapi dengan saringan , sehingga hasil pecahan kaca akan sesuai dengan lubang saringan ( screen ). Jika lubang saringan 5 mm , maka hasil pecahan kaca pembungkus vaksin adalah dibawah 5 mm . Dan jika ingin pecahan botol seperti vaksin maka lubang saringan yang digunakan harus lebih kecil lagi.
  2. Minim perawatan sebab mesin ini tidak memerlukan banyak komponen , komponen utamanya hanyalah mesin penggerak ( diesel / motor listrik ) dan hammer . Yang paling sering minta diganti adalah hammer-nya sebab ini adalah consumbale part , artinya komponen ini akan aus karena terpakai.

Kekurangannya :

  1. Hantaman hammer dengan botol vaksin akan menimbulkan suara bising sehingga mesin ini kurang cocok jika ditempatkan di pemukiman padat.
  2. Mesin jenis ini tidak bisa memisahkan output ( hasil ) antara botol kaca yang sudah dihancurkan dengan cairan vaksin yang keluar , semuanya berkumpul menjadi satu di lubang outlet. Untuk memisahkan antara pecahan botol kaca dengan cairan harus ada tambahan komponen lagi di bagian output mesin hammer mill .
  3. Seringkali banyak debu kaca yang beterbangan terutama jika mesin tidak tertutup rapat .

Mesin jenis shredder tumpul 

Keuntungannya :

  1. Sistem operasinya hanya dengan sistem gencet, sehingga tidak terlalu menimbulkan suara bising.
  2. Hasil output bisa memisahkan antara cairan vaksin dengan pecahan botol kaca sebab pada bagian bawah shredder sudah dilengkapi dengan screw barrel yang berfungsi untuk memisahkan hasil untuk keluar di tempat yang berbeda .

Kerugiannya :

  1. Mesin ini komplek , banyak membutuhkan komponen , sehingga membutuhkan banyak space
  2. Harga mesin ini lumayan mahal jika dibandingkan dengan mesin jenis hammer mill .

 

Mesin crusher kaca

Similar Posts