Mesin pelumer plastik

Kami menjual / melayani jasa fabrikasi pembuatan mesin pelumer plastik , bisa digunakan untuk melumerkan plastik kresek dan plastik kerasan , Berikut ini spesifikasi mesin buatan kami :
Spesifikasi mesin pelumer plastik :
- Kapasitasnya mesin : +/- 100kg/hari
- Tenaga / power untuk memutar screw : Dinamo 5 hp atau diesel 7 PK + Gearbox ( reducer speed ) : type-70 , ratio 1:60
- Screw barrel : Diameter 60 mm – Panjang 1000 mm
- Transmisi daya : Rantai dan Vanbelt.
- Ukuran mesin ( P x L x T ) : 1000 x 600 x 1200 (mm)
- Rangka : UNP – 65
- Hoper : Plat esser 1,5 mm
- As : Diameter 60 mm – Baja khusus
- Pemanas barrel ( tabung pipa ) : Bisa menggunakan kompor gas LPG ( kompor semawar ) , bisa juga menggunakan electric coil ( heater ) membutuhkan daya listrik 5 ribu watt jika menggunakan electric heater .
- Untuk plastik kerasan harus menggunakan pemanas electric heater , sebab untuk melelehkan plastik kerasan perlu panas yang lebih , tapi kalau hanya untuk kresek bisa menggunakan kompor gas LPG .
- Lubang barrel di bagian bawah hoper adalah 6 x 10 cm , jadi untuk plastik kerasan yang berukuran besar harus di cacah dulu ( dikecilin ) menggunakan mesin perajang plastik
- Cover : Plat esser 2 mm
- Harga Silahkan kunjungi : Price list melting plastic
Yang dimaksud mesin pelumer plastik banyak yang tidak tau apa fungsi mesin ini. Apa kegunaan dari mesin pelumer ini, Sebuah mesin pelumer ini digunakan untuk melumerkan plastik. Baik itu plastik kresek maupun plastik kerasan. Perhatikan gambar dan video berikut ini .
Video mesin pelumer plastik
Dalam video diatas , mesin peleleh plastik menggunakan pemanas kompor gas LPG , dan penggerak menggunakan mesin diesel 7 hp .
Bagian – bagian mesin pelumer plastik
Informasi dan pemesanan
Untuk informasi dan pemesanan dari mesin pelumer ini bisa menghubungi kami langsung , mungkin nanti akan ada beberapa pertanyaan dari kami , diantaranya adalah :
- Pemanasnya mau pakai apa ? kami memiliki 2 opsi yakni pemanas menggunakan heating coil dan bisa juga menggunakan kompor gas LPG ( semawar )
- Penggerak screw mau menggunakan penggerak apa ? kami juga menyertai dengan 2 pilihan yakni menggunakan mesin diesel dan bisa juga menggunakan motor listrik .
Untuk mesin ini kami tidak membuat stock,jadi harus fabrikasi dulu .
Pengiriman mesin :
Untuk pengiriman mesin kami memiliki beberapa opsi , diantaranya adalah :
- Bisa diambil sendiri oleh konsumen ke bengkel kami , di Bandung jawa barat
- Mengirimkan ekspedisi cargo ke bengkel kami dan ambil di lokasi kami
- Untuk antara kota dalam pulau jawa, bisa menggunakan jasa ekspedisi cargo .
- Masih dalam pulau jawa , bisa juga menggunakan ekspedisi kereta .
- Untuk antar pulau maka pengiriman akan kami serahkan pada pihak ekspedisi cargo .
Dan gambar diatas adalah pengiriman mesin menggunakan armada kami . Mesin siap untuk dikirim ke lokasi konsumen kami .
Cara mengoperasikan mesin .

Gambar diatas adalah sebuah mesin peleleh plastik sesaat selesai dibuat . Masih pada gambar diatas . Pada hoper alias corong di dalamnya ada bekas bungkus mie instan . itulah yang akan dilumerkan menjadi bubur plastik. Karena dengan bentuk plastik seperti itulah plastik tidak dapat diolah menjadi aneka macam produk . Dan solusinya adalah dengan cara melumerkan terlebih dahulu plastik-plastik yang tipis itu hingga menjadi bubur .
Di bawah tabung diberi panas yang berasal dari gas elpiji yang di simpan di bawah tabung sehingga tabung menjadi panas. Selain menggunakan pemanas gas LPG bisa juga menggunakan electric heater coil . Karena tabung diberi pemanas akhirnya plastik tadi meleleh menjadi bubur plastik. Disamping dipanaskan dengan menggunakan gas Elpiji kami juga menerima pesanan yang menggunakan element pemanas electric . Dan tentunya disini yang dibutuhkan adalah tegangan listrik. Dan listrik yang dibutuhkan untuk pemenasnya listriknya cukup besar .

Nanti hasilnya akan tampak seperti gambar di atas , dan pada gambar di atas bagian ujungnya belum dipasang, alhasil hasilnya seperti gambar diatas , kalau bentuknya seperti diatas nanti malah akan menyulitkan saat di cacah menggunakan mesin penghancur plastik ( mesin crusher ) , sebagai solusinya pada ujung tabung itu ada semacam tutup yang diberi lubang ( screen ) dan lubangnya juga kecil-kecil sehingga nanti keluarnya seperti mi instan . Dan kalau sudah begitu maka hasilnya akan mudah untuk di cacah menggunakan mesin crusher.
Sekilas tentang mesin pelumer plastik
Apa itu mesin pelumer plastik ? Merupakan sebuah mesin yang berfungsi untuk melumerkan plastik . Mesin ini didesain untuk membantu para pelaku bisnis yang terlibat dalam daur ulang plastik. Dengan menggunakan mesin ini dapat mengubah serpihan-serpihan plastik atau plastik kresek menjadi bubur plastik dan keluar seperti mie instan. Dimana mesin ini dilengkapi dengan tenaga penggerak motor listrik atau tenaga diesel. Pemanasnya menggunakan media pemanas yang bisa melumerkan serpihan plastik yakni berupa gas LPG yang mengalir di seputar mesin pelumer. Atau bisa juga menggunakan pemanas electric heater coil .
Harga mesin peleleh plastik
Harga mesin peleleh plastik ini bervariasi, maksudnya tergantung spesifikasi mesin yang di inginkan , dalam hal ini kami memiliki 2 varian pemanas yakni :
- Pemanas menggunakan electric heating coil
- Pemanas menggunakan gas LPG
Harga keduanya berbeda – beda , jadi untuk mengetahui harga terbaru adalah dengan menghubungi kami langsung.
Selain itu harga juga dipengaruhi oleh jenis penggerak yang menggerakkan as screw , apakah menggunakan:
- Mesin diesel
- Motor listrik
Cara membuat mesin peleleh plastik
Pada prinsipnya untuk membuat mesin peleleh plastik ini sangatlah mudah , hanya saja prinsip dasar yang perlu diketahui adalah :
- Perlunya media untuk melelehkan plastik
- Perlu media untuk mendorong lelehan plastik
Secara sederhana untuk melelehkan plastik bisa menggunakan tabung / barrel , di mana pada bagian luarnya diberi pemanas . Pemanasnya bisa berupa electric heater atau bisa juga dipanaskan menggunakan gas LPG .
Setelah plastik tadi meleleh di dalam tabung barrel , maka bagaimana caranya agar lelehan plastik tadi keluar, dan dalam hal ini kami sendiri menggunakan as screw .
Aspek bisnis
Mesin peleleh plastik ini jika dilihat dari segi aspek bisnis , akan memberikan nilai ekonomis bagi kita . Kita bisa memberikan nilai tambah bagi sampah plastik .
Sampah plastik yang jika dijual apa adanya dalam bentuk awal , maka akan diberikan harga murah , namun jika sampah plastik tadi diolah dulu menjadi sesuatu yang berguna maka harga jualnya akan berbeda lagi , dan tentunya harganya juga akan lebih mahal .
Plastik yang sudah di lelehkan menjadi bubur , sering diolah menjadi paving block , lelehan plastik di campur dengan pasir , lalu dimasukkan ke dalam cetakan batako .
Mesin pelumer plastik kresek ( lembaran )
Untuk melumerkan plastik kresek, bisa dibilang termasuk sangat mudah sebab plastik kresek / lembaran mudar lumer , artinya tidaklah perlu pemanas yang perlu benar-benar panas , cukup dipanaskan hanya dengan menggunakan kompor gas saja sudah bisa meleleh.
Keuntungan kita melumerkan plastik kresek ini adalah kita tidak perlu merajang terlebih dahulu plastik kreseknya , sebab plastik kresek sangat elastis dan dengan mudah untuk dimasukkan ke dalam tabung barrel. Beda lagi dengan plastik kerasan , dimana perlu dirajang terlebih dahulu untuk bisa masuk ke dalam tabung barrel .
Mesin pelumer plastik kerasan
Untuk melumerkan plastik kerasan tidak sama dengan plastik kresek / plastik lembaran . Perlu pemanas extra untuk bisa melelehkan plastik . Untuk melelehkan plastik kerasan harus menggunakan electric heater ( coil ) yang di lilitkan pada tabung barrel .
Selain itu bentuknya plastik kerasan yang tidak elastis mengakibatkan tidak bisa dimasukkan langsung ke dalam tabung barrel yang hanya berukuran 6×10 (cm).
Plastik kerasan yang akan di lumerkan perlu di rajang terlebih dahulu menggunakan mesin perajang plastik ( mesin crusher ) . hingga ukurannya menjadi dibawah 2 cm . Dengan demikian maka akan mudah untuk dimasukkan ke dalam tabung barrel .