Mesin penghancur uang kertas

Video di atas adalah ketika PERURI uji coba menggunakan media uang kertas di workshop kami . Saat trial mesin yang digunakan menggunakan saringan 2 cm atau 20 mm
Artikel yang berjudul mesin penghancur uang kertas merupakan catatan kegiatan harian kami ketika kami menerima pesanan dari sebuah vendor ( PT ) untuk membuatkan sebuah mesin penghancur uang kertas , Kata beliau mesin ini akan di suplay ke PERURI .
Menurut mereka rencananya mesin penghancur kertas ini akan digunakan untuk menghancurkan uang kertas yang sudah tidak layak lagi atau expire ( Ditarik )
Trial oleh PERURI
Untuk meyakinkan pihak PERURI bahwa mesin yang kami buat mampu menghancurkan ( mencacah ) uang kertas . Maka dari pihak PERURI datang langsung ke tempat kami dan trial mesin dengan menggunakan mesin display yang kebetulan tersedia di tempat kami .
Saat itu di bengkel kami memang sedang ada 1 unit mesin crusher type N-400 Dengan pisau 400 mm dan diesel 16 HP . Dan video di atas adalah video ketika PERURI datang ke bengkel kami untuk trial mesin menggunakan media uang asli yang kelihatannya juga sudah di gunting ( dipotong ) .
Desain yang custom
Tantangan bagi kami untuk memenuhi permintaan Pihak PERURI untuk membuatkan sebuah mesin pencacah uang kertas dimana nantinya akan di pasangkan / di sandingkan dengan mesin pembakar sampah ( incinerator ) yang sudah ada di sana.
Ceritanya :
Uang kertas di hancurkan atau dicacah hingga ukurannya mengecil sekitar 2 cm , bagian outputnya nanti langsung masuk ke dalam mesin pembakar sampah ( incinerator ) .
Kesimpulannya bagian crusher ( ruang pencacah ) tetap mengikuti model dari kami sedangkan rangkanya adalah custom mengikuti kebutuhan mesin Pembakar sampah milik peruri .
Langkah awal setelah kami meminta data – data dan spek mesin pembakar sampah punya mereka , kemudian kami membuat desaian mesin dalam bentuk software ” SOLID WORK ” setelah desain dalam bentuk software disetujui barulah kami aplikasikan dalam bentuk realnya
Foto – foto ketika mesin di bengkel kami
Baru saja finishing
Foto di atas adalah ketika kami berpose di depan mesin , mesin baru saja finishing , cat , dan semua aksesoris mesin juga sudah terpasang semua .
Dibungkus plastik siap kirim
Sedangkan foto di atas adalah tampilan exterior , dengan bagian output yang nongol dan memanjang ke depan . Tujuannya agar bisa mengirimkan cacahan uang kertas langsung masuk ke dalam mesin pembakar ( mesin incinerator )
Motor dan tampilan outdoor
Standar di atas untuk type mesin N-750 ini memiliki panjang pisau 750 mm , dan penggeraknya 30 hp . Dan foto di atas adalah foto penggeraknya yang menggunakan motor listrik dengan besar 30 hp .
Naik ke atas truk siap berangkat ke kantor Peruri
Foto di atas adalah ketika mesin baru saja dinaikkan ke atas truk yang akan segera berangkat menuju jke kantor Peruri